Monday, March 20, 2017

8 Klub Terbaik di Piala Presiden 2017


Assalamualaikum, halo bertemu lagi dengan blog Tevort yang akan membagikan informasi dan ilmu yang pastinya bermanfaat bagi anda semua. Beberapa bulan belakangan banyak orang yang demam Liga Champion atau Champion League, bahkan rela begadang untuk menyaksikanya, padahal kompetisi sepak bola di negeri sendiri juga tidak kalah seru, seperti Piala Presiden yang baru selesai beberapa hari yang lalu. Kali ini Tevort akan mengulas tentang 8 klub terbaik di ajang Piala Presiden 2017. So, let's chek this out!


1. Arema Cronus
Logo Arema Cronus

Arema Cronus adalah juara pertama di ajang Piala Presiden 2017,Klub asal Malang Jawa Timur ini berhasil mengangkat trofi setelah menundukan Pusamania  Borneo Fc dengan scor 5-1, di stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Minggu tanggal 12 Maret 2017. Klub berjuluk Singo Edan tersebut menang berkat 3 gol Christian Gonzales, 1 gol Hanif Syahbandi, dan gol bunuh diri dari Michael Orah. Selain gelar juara, Arema Cronus juga memperoleh gelar Top Scorer lewat 11 gol Gonzales dan gelar pemain terbaik atas nama Adam alis.


2. Pusamania Borneo Fc
  
Logo Pusamania Borneo FC
Meskipun hanya menjadi runner up, tetapi perjuangan dan kerja keras dari Pusamania Borneo FC patut ditiru. Klub yang berjuluk Pesut Etam ini berhasil melenggang ke partai final setelah melewati dua kali pertandingan lewat adu pinalti, tentunya hal ini diperlukan kerja sama tim dan konsentrasi yang luar biasa, apa lagi di perempat final mereka berhasil mengalahkan Persib Bandung yang bertindak sebagai juara di tahun kemarin di hadapan ribuan Bobotoh. Di partai final mereka bahkan berhasil mencuri satu gol lewat sundulan Firly Apriansyah tetapi sayangnya mereka harus kebobolan 5 gol.


3. Persib Bandung

Logo Persib Bandung
Meskipun gagal mempertahankan gelar juara, tetapi permainan dan perjuangan Persib Bandung patut di acungi jempol. Tim asuhan Djadjang Nurjaman ini bermain sangat impresif dan terlihat tidak memberikan sedikitpun  membiarkan pemain Pusamania Borneo FC untuk berleha-leha. Dimulai dari ditiupkanya peluit babak pertama, Atep dan kawan-kawan tidak henti-hentinya meberikan celah kepada pemain PBFC dan memaksanya hingga babak adu pinalti meskipun harus kalah.


4. Semen Padang
Logo Semen Padang
Semen Padang gagal melangkah ke partai final setelah di kalahkan oleh Arema Cronus di leg ke dua, padahal di leg pertama mereka terlihat dengan mudah mengalahkan Arema. Tetapi mental juara Arema nampaknya lebih kuat.Meskipun demikian klub kebanggan masyarakat sumatra barat ini sudah bermain sangat apik.


5. Sriwijaya FC


Logo Sriwijaya FC
Seperti halnya Persi Bandung, Sriwijaya FC juga gagal lolos ke partai perempat final seperti halnya musim lalu, klub dengan julukan laskar wong kito ini berhasil di kalahkan Arema Cronus dengan Scor 1-0 berkat sumbangsih Adam alis dimenit 48.


6. Mitra Kukar

Logo Mitra Kukar
Mitra Kukar gagal melangkah keperempat final setelah dikalahkan oleh Persib Bandung dengan scor akhir 3-2 lewat gol dari Vujovic dan dua gol Atep. Kita dapat melihat perlawanan sengit Mitra Kukar lewat dua gol mereka melalui Oh Inkyun dan Andre Agustiar.


7. Madura United 
Logo Madura United
Klub kebanggaan Pulau Madura ini sebenarnya bermain sangat impresif namun perlawanan mereka harus ditandaskan oleh PBFC lewat adu pinalti dengan score akhir 5-4. Madura United dapat membuktikan perlawan mereka bahkan hingga memaksa Pusamania Borneo FC hingga adu pinalti.


8. Bhayangkara FC

Logo Bhayangkara FC
Bhayangkara FC juga gagal melangkah ke perempat final setelah dihempaskan oleh Semen Padang dengan skor tipis 1-0. Gol tersebut dicetak oleh Vendri mofu dan mengantarkan timnya ke perempat final. Meskipun kalah, akan tetapi kita patut mengacungi jempol untuk pertahanan Bhayangkara FC, karena hanya kebobolan satu gol saja.


Oke sobat, bagaimana ulasan di atas? Apakah masih ada yang kurang lengkap? Silahkan beri komentar untuk artikel Tevort agar lebih baik kedepanya. Sepak bola lokal sebenarnya juga tidak kalah seru dibandingkan dengan sepak bola luar negeri. Oleh karena itu kita wajib mendukung sepak bola Indonesia agar lebih baik lagi kedepanya. Salam olahraga!




Sumber referensi:
http://bola.liputan6.com/read/2883871/5-fakta-menarik-usai-arema-fc-juara-piala-presiden-2017
http://bola.liputan6.com/read/2869481/hasil-lengkap-pertandingan-8-besar-piala-presiden-2017

Sumber gambar:
https://upload.wikimedia.org/wikipedia/en/d/d2/Pusamania_Borneo_FC_logo.png
https://cdn.sindonews.net/dyn/620/content/2017/01/24/58/1173860/digelar-4-februari-ini-pembagian-grup-piala-presiden-2017-zIc.jpg
https://images.detik.com/community/media/visual/2016/12/30/4e7a3261-d19b-443e-8b06-15414b879100_169.png?w=620
https://www.arielthea.com/wp-content/uploads/leagues/League-1/PERSIB.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjvh3zCXNSJmgS9M7QC54R3-S7Tp310-hrxN-zfsMqu9fc1ajHvxvMCWIjVL086RWLQun7FKxphCEgl24pFNqE7x0yd_nV69Z1VLKnpr0Xvv5G3LwgPNDGENR2SrXnNzqjQJzqOCiKf_KQ/s1600/Logo+Semen_Padang_FC.png
https://upload.wikimedia.org/wikipedia/id/thumb/c/c7/Logo_Sriwijaya_FC_2009.png/200px-Logo_Sriwijaya_FC_2009.png
https://upload.wikimedia.org/wikipedia/id/1/19/Logo_Mitra_Kutai_Kartanegara.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiF8Twj0TqevnDseV8n2wm2D3NpyNuJxwCTN5cxuOIb4k1nvJsM_xBjE4ZSg_0VnAZv06hZG9woSSVgY7D-6ZV8S7eqBuzmsNV2ehvARRWb5F9Na5iyaVEJie3pnhFZBN9yn4-bQpEoIjY/s400/gambar-logo-madura-united-fc.png
https://upload.wikimedia.org/wikipedia/id/f/f3/Logo_Bhayangkara_FC.png

Previous Post
Next Post
Related Posts

0 comments: